Setelah menjadi ibu, banyak hal yang perlu dipertimbangkan untuk kembali bekerja di luar rumah atau fokus dengan keluarga di rumah. Kedua pilihan tersebut sama-sama berharga sesuai niat dan kebutuhan. Keduanya mempunyai tantangan dan tanggung jawab masing-masing.
Bagi ibu rumah tangga yang keseharian di rumah, terkadang ada yang membutuhkan aktivitas tambahan selain mengurus suami, anak ataupun pekerjaan rumah. Namun, ada juga yang memang ingin fokus mengurus keluarga. Itu semua pilihan yang tidak bisa disamaratakan kondisinya.
Saya sempat melihat postingan seorang ibu yang menuliskan curhatannya melalui akun parenting tentang keinginan membantu penghasilan tambahan keluarga. Banyak yang support dan memberikan solusi cemerlang tentang ide usaha sampingan dari ibu rumah tangga.
MasyaAllah, membacanya terasa adem karena bukan saling judge antara satu ibu dengan lainnya. Itu baru satu ibu, saya rasa ada berbagai niat dan tujuan saat seorang ibu rumah tangga mempunyai aktivitas atau pekerjaan lain di ranah publik, baik secara online atau offline.
Ada yang memang ingin menambah manfaat bagi sekitarnya. Ada yang memang sudah terbiasa beraktivitas di luar, saat menghabiskan waktu banyak di rumah, terasa ada hal yang kurang.
Ketika akhirnya memiliki tambahan aktivitas selain menjadi ibu rumah tangga, maka setidaknya siap dengan konsekuensinya. Berlatih untuk bisa mengatur waktu agar tidak mengganggu peran utama sebagai ibu rumah tangga.
Ide Pekerjaan Sampingan Ibu Rumah Tangga yang Bisa Menghasilkan
Ada banyak sekali ide pekerjaan sampingan seorang ibu rumah tangga yang bisa dilakukan di rumah. Apalagi pasca pandemi kemarin, beragam ide bekerja dari rumah bermunculan. Tandanya, kesempatan bekerja dari rumah sambil mengurus rumah tangga, masih terbuka lebar.
Beberapa yang saya tuliskan di sini berdasarkan pengamatan sekitar. Ide pekerjaan sampingan ibu rumah tangga yang bisa menghasilkan dari rumah, antara lain:
Marketer atau reseller
Jika ingin mengawali usaha tanpa modal, menjadi reseller atau marketer bisa menjadi salah satu pilihan. Marketer merupakan seseorang yang melakukan promosi produk tanpa adanya stok terlebih dahulu.
Jika ada seseorang yang membeli, kita tinggal menghubungi pihak lain untuk mengirimkan produk. Bisa juga pihak lain mengirimkan produk ke kita dan kita yang mengirim sendiri ke pembeli.
Kalau reseller biasanya perlu stok beberapa produk dulu. Saat kita menjadi reseller, biasanya mendapatkan potongan harga lebih banyak dari marketer. Pundi-pundi uang dapat bertambah jika kuantitas produk yang terjual juga banyak, sehingga harus terus belajar dan berinovasi dalam memasarkan produk pihak lain.
Penulis atau content writer
Pekerjaan di bidang kepenulisan ini, bisa menjadi alternatif tambahan aktivitas ibu rumah tangga. InsyaAllah semua orang bisa menulis dan tinggal mengasah menjadi keterampilan yang menghasilkan.
Penulis sendiri ada banyak macamnya, seperti penulis buku atau penulis platfrom. Nah, penulis buku juga beragam, mulai dari buku fiksi, non fiksi atau buku anak. Penulis platform juga ada bermacam-macam, misal platform media berita seperti Kumparan, Kompasiana, Kompas atau lainnya. Bisa juga penulis platform digital tentang fiksi, seperti Webnovel, Wattpad, Kbmapp, dan masih banyak lainnya.
Ada lagi penulis platform blog atau biasanya disebut blogger. Blogger ini mengelola blog secara pribadi atau tim milik perseorangan. Saat ini banyak komunitas blogger di berbagai daerah, seperti blogger Surabaya, blogger Semarang, mungkin ada juga para blogger Cianjur. Aktivitas sebagai penulis cukup menjanjikan hasilnya, jika konsisten belajar dan berlatih.
Usaha kreatif
Para ibu rumah tangga biasanya sudah memiliki minat dan passion masingmasing. Usaha kreatif yang membutuhkan keterampilan tangan dalam mengolah, bisa menjadi jalan untuk menambah penghasilan dari rumah.
Misalnya saja membuat aneka macam kuliner, seperti kue, camilan, makanan atau minuman khas daerah. Jadinya bisa memulai bisnis makanan. Ada juga yang hobi membuat kerajinan seperti bucket snack, hantaran pernikahan, merajut, menjahit atau lainnya. Dengan begitu bisa menjual produk maupun skill yang kita bisa.
Apapun usaha kreatif, bisa menjadi ladang penghasilan tambahan. Usaha kreatif ini perlu keuletan dan rajin menambah koneksi untuk memperluas jangkauan para customer secara offline atau online.
Pengajar atau konsultan online
Ibu rumah tangga bisa menjadi pengajar atau konsultan dari rumah. Biasanya yang memilih usaha sampingan ini mempunyai keahlian atau background pendidikan tertentu. Lalu memanfaatkan teknologi internet untuk membagikan ilmunya secara online.
Untuk mengawali sebagai pengajar atau konsultan, biasanya dilakukan secara gratis atau menggunakan harga promosi. Contohnya saja mengajar bahasa asing, mengajar membaca Al Qur’an, konsultan minat bakat, konsultan kesehatan, keuangan. Bisa juga mengajar suatu keterampilan seperti menulis, desain, ilustrasi, dan lainnya.
Bagi orang yang memiliki kesenangan berbagi ilmu, berkomunikasi, maka menjadi pengajar atau konsultan secara online bisa menjadi pilihan yang memberdayakan sekaligus menghasilkan. Membutuhkan proses belajar dan berbagi yang konsisten.
Pekerjaan freelance lain
Masih ada banyak pilihan pekerjaan freelance lainnya yang bisa dilakukan ibu di rumah dengan memanfaatkan internet dan gadget. Misalnya saja menjadi virtual assistant, content creator, translator, social media specialist, desain grafis, pemasaran digital, dan masih ada ragam pilihan lainnya menyesuaikan kemampuan yang sudah dipunya.
Namun, jika belum mempunyai pengalaman bagaimana? Nah, kita bisa memanfaatkan kelas-kelas yang tersedia secara online, terkadang ada role play atau challenge yang bisa digunakan sebagai portofolio. Dengan begitu, bisa menambah ilmu, pengalaman dan relasi.
Penutup
Ibu rumah tangga walau di rumah masih bisa melakukan pekerjaan sampingan agar menambah penghasilan. Asalkan tetap bisa mengatur waktu dan peran yang dijalani dengan baik. Teman-teman yang ada pengalaman tentang pekerjaan sampingan ibu rumah tangga, boleh sharing, yuk!
Udah beberapa bulan ini aku engga kerja kantoran lagi. Jadi lebih banyak di rumah. Pelan-pelan menyesuaikan dan bener nih, nyari kerja yg bisa dilakukan dari rumah. Terima kasih idenya...
BalasHapusYup betul banget mbak. Aku pun ibu rumah tangga sambil kerja freelance sebagai content writer.
BalasHapusTernyata banyak sekali ide kerja sampingan yang bisa dilakukan ibu rumah tangga ya. Tetap bisa produktif dan ngurus keluarga juga.
BalasHapusAku baru bisa jalanin yang bisnis tulisan nih mba. Entah itu lewat blogging, editor, ataupun nulis buku. Dan emang bisa cuan juga dari situ. Mungkin ke dpannya harus melebarkan sayap lagi nih hehehe...
BalasHapusDengan menggunakan kemajuan teknologi, ibu rumah tangga pun bisa punya pekerjaan sampingan, ya. Jadi meskipun hanya di rumah saja tetapi bisa punya penghasilan.
BalasHapusMenjadi ibu berdaya dari rumah, itu impian saya sadari dulu mbak. Alhamdulillah kini si kecil sudah menjadi remaja dan bismillah bisa segera menjadi ibu mandiri berdaya dari rumah. Aamiin
BalasHapusTentang pekerjaan sampingan ibu rumah tangga, saya yakin asal konsisten mau berprogres dengan sabar dan ikhtiar insyaaAlloh pasti ada hasilnya.
Semangatt buat kita, buibu semua.
Walaupun pekerjaan sampingan kalau ditekuni dan serius mengelolanya maka hasilnya tidak bisa lagi dikesampingkan. Semangat para ibu yg berjuang mendampingi suaminya dalam bentuk apa pun itu.
BalasHapus